Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Website Backlink Checker Gratis dan Terbaik

Daftar Isi [Buka]
Kadang kita pasti penasaran cara melihat semua backlink yang mengarah ke website kita. Cara mengetahui backlink yang mengarah ke website/blog kita maka kita perlu menggunakan tools backlink checker untuk mengetahui semua backlink yang ada di website/blog kita dengan mudah.

Pada umumnya tool tersebut dapat kita gunakan di website Moz, Ahrefs, Alexa atau situs lainnya. Tapi untuk menggunakan tool tersebut harus tidak gratis, kita harus membeli dengan harga yang cukup mahal apalagi anda baru blogger pemula.

Tapi tenang aja, kali ini saya akan memberikan beberapa rekomendasi website untuk backlink checker yang gratis yang bisa anda gunakan untuk melihat backlink website anda. Berikut  adalah beberapa Website Baclink Checker untuk mengecek backlink website/blog anda.

Tools Backlink Checker Gratis

website-backlink-checker

SEMRush

SEMRush adalah tools yang suka digunakan oleh blogger apa lagi dengan fitus terbaru yang ditambahkan jadi tool ini semakin populer. SEMRush ini tidak gratis tapi anda bisa mencoba trial tool ini selama 14 hari, jadi kalo anda cocok dengan tool ini maka anda harus membayar sejumlah biaya jika anda ingin menggunakan SEMRush ini.

SEMRush ini memiliki database yang sangat luas dan selalu diupdate setiap saat, updatean ini akan membuat anda mengecek status backlink website anda secara cepat dan akurat.

Halaman Website SEMRush: SEMrush - Online Visibility Management Platform

SEO Review Tools

Pada situs SEO Review Tools, menyediakan berbagai fitur seperti keyword research tool, google rank cheecker, domain authority checker, website seo checker, duplicate content checker dan masih banyak tools lainnya.

Kelebihan pada SEO Review Tools adalah tools ini dapat melihat semua website kita hingga 100 backlink dan juga informasi seperti anchor text, dofollow-nofollow, ahrefs domain rating, total link, landing page, domain authority dan page authority.

Halaman Website SEO Review Tools: SEO Review Tools features 34+ Free SEO Tools

Link Miner

Link Miner cocok untuk analisi backlink untuk menemukan beberapa kesempatan pada website/blog kita. ada beberapa hal yang bisa digunakan ddengan mudah pada tool ini yaitu:
  • Menganalisa 50 backlink secara gratis setiap hari
  • menampilkan preview website dari dashboard
  • Melihat backlinks berdasarkan kategori contoh nya seperti forum, blog dan Q&A
  • Melihat kekuatan backlink
  • Menandai backlink sebagai favorit
Link Miner ini menggabungkan histori yang banyak dan index yang baru dimana fitur ini yang menjadi alasan mengapa link miner adalah backlink checker tool terbaik dan juga gratis.

Halaman Website Link Miner: Linkminer by Mangools: Backlink Checker with 9+ Trillion Links

BuzzSumo

Buzzsumo adalah tool favorite banyak orang yang dimana tool ini dapat menawarkan dua versi yang berbeda, yaitu gratis dan berbayar. Versi berbayar pada BuzzSumo memiliki fitur tambahan yang akan memungkinkan anda untuk mengecek backlink ke domain anda atau ke halaman satu persatu dan bisa juga memilih untuk memindahkan backlink yang ada ke format seperti CSV atau format Excel.

Halaman Website BuzzSumo: BuzzSumo

The Hoth

The Hoth adalah situs yang menyediakan tool untuk cek backlink website kita dengan mudah, dengan memakai Backlink Checker The Hoth anda dapat mengetahui alamat website mana yang menyimpan link website/blog dengan katerangan anchor text, backlink, ahrefs domain rating, dan dofollow atau nofollow.

Kelebihan tool backlink checker the hoth yaitu dapat mengetahui total external backlink, total domains, persentase dofollow backlinks, dan referring IP's. Tools backlink checker dari The Hoth juga dapat mengetahui backlink mana yang bersifat dofollow atau backlink nofollow dengan sangat mudah.

Halaman Website The Hoth: White Label SEO Service - The HOTH

Sitechecker

Sitechecker adalah tool untuk membantu anda memonitor semua backlink ke halaman website/blog anda dengan mudah, tool ini dapat mengetahui total externeal backlinks, total referring domain, total dofollow backlinks, referring IP's, laporan dari domain rating distributor, url rating distribution, nofollow/dofollow links.

Berupa visual yang mudah anda ngerti, Sitechecker juga terdapat fitur lainnya seperti website health checker, website rank checker, free backlink checker, on page seo checker, website changes monitor, website rank tracker, dan backlink tracker.

Halaman Website Sitechecker: Free Backlink Checker Tool

Duplichecker

Dupilichecker menyediakan beberap tool seperti word counter, plagiarism, keyword position, backlink checker, domain authority checker, dan masih banyak lagi tools berguna lainnya.

Kelebihan pada duplichecker ini yaitu dapat mengetahui backlink website/blog anda hingga 100 link results dengan anchor text, urls, type link, ahrefs domain rating dan ahrefs url rating.

Halaman Website Duplichecker: Plagiarism Checker | 100% Free and Accurate

Kerboo

Kerboo memiliki tools berupa fitur mengecek backlink, tindakan internal. keywords, serta banyak tools yang berhubungan dengan analisis tautan lainnya. Kerboo juga memiliki mitra afilasi yang efektif untuk website/blog kita

Link Research Tools

Link Research Tools dapat mengekstrak tautan eksternal yang mendapat pinalti dari google secara otomatis ketika anlisis link dilakukan, link akan dinilai berdasarkan level dan anda dapat membedakan mana link yang lebih disukai dan tidak disukai

Halaman Website Link Research Tools: Recover, Protect, Learn, Grow your Backlinks with LRT

Monitor Backlinks

Pada tools Monitor Backlinks kita akan tau bagaimana cara memperoleh backlink baru atau mengubah peringkat link tersebut, tools ini juga akan memberitahu anda apabila website/blog pesaing mendapatkan backlink terbaru.

Bisa dibilang ini adalah alat analisa kompetitif yang penting untuk anda, sehingga anda bisa tahu dari mana pesaing website/blog anda mendapatkan backlink

Halaman Website Monitor Backlinks: Monitor Backlinks

SEOquake

SEOquake adalah ekstensi pada browser chrome dan firefox yang dapat menampilkan data seperti jumlah backlink yang ada, jumlah domain yang ada pada SERP Google. Sama seperti ekktensi Moz, SEOquake dapat membantu anda agar lebih mudah untuk menyelidiki persaingan keywords.

Halaman Website SEOQuake: A Powerful SEO Toolbox for your Browser

ShareMetric

ShareMetric adalah ekstensi chrome yang memungkinkan anda dapat meilhat jumlah share sosial media (sosmed) di halaman website/blog anda, peringkat di google, keywords yang merupakan sumber daya untuk traffic dan masih banyak lagi fitur yang lain. ShareMetric menggunakan API SEMRush dan Moz jadi anda dapat meningkatkan jumlah informasi yang didapat.
Kiraky
Kiraky Kiraky adalah penulis utama dari blog ini yang sudah aktif dalam menulis di blog sejak 2008 dan suka membuat artikel tentang informasi, tips, dan trick.