Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memperbaiki Kartu Memori (SD Card) Rusak

Daftar Isi [Buka]
Cara Memperbaiki Kartu Memori (SD Card) Rusak - Kartu memori eksternal atau biasa dikenal dengan nama SD Card sering kali error dan seberapa pentingkah kartu memori pada sebuah smartphone? tentu saja jawabannya sangat diperlukan terutama pada smartphone Low End (HP Kentang) atau berspesifikasi rendah.

Selain berguna untuk menambah kapasitas penyimpanan pada smartphone yang spek rendah (Low End), kartu memori ini juga sangat dibutuhkan di smartphone spesifikasi tinggi juga yang memiliki memori telepon yang bisa dibilang besar.

Kartu Memori atau SD Card pada smartphone sangatlah berarti walaupun secanggih-canggihnya serta sebesar apapun memori penyimpanan smartphone tersebut jika terjadi hal yang tidak diinginkan seperti smartphone error dan dibutuhkan reset ulang atau factory reset.

Maka mau tidak mau file di smartphone itu akan ikut terhapus, oleh sebab itu dengan memiliki Kartu Memori atau sd card pada smartphone anda  akan mencegah sesuatu ini, seperti membackup data atau menyalin data dari penyimpanan telepon di kartu memori.

Baca Juga: Cara Mengatasi HTTP URL Not Found Indosat

Tapi gimana jika terjadi sesuatu yang membuat kartu memori tersebut rusak? apakah anda akan beli sd card lagi? memang membeli sd card baru akan menyelesaikan masalah dengan cepat dan mudah, akan tetapi itu bisa dianggap pemborosan, kenapa? kan itu uang-uang saya juga jadi terserah saya dong.

Eiitss santai dong jangan ngegas. Ya dengan membeli lagi bakalan cepet selesai sih tapi ada juga cara untuk memperbaiki Kartu Memori (SD Card) yang rusak. Jadi ya bisa irit dengan memperbaiki Kartu Memori anda, jadi anda mau beli Kartu Memori lagi atau ingin memperbaiki Kartu Memori anda?

Sebelum memperbaiki Kartu Memori anda ada baik nya kita tau beberapa masalah yang bisa membuat Kartu Memori card anda rusak, silahkah liat di bawah ini:

  1. Kartu Memori (SD Card) Rusak karena tidak bisa diformat.
  2. Kartu Memori Rusak tidak terbaca sama sekali.
  3. Kartu Memori muncul pesan minta di format.
  4. Kartu Memori rusak parah/total.

Oke kalo udah tau masalah nya, sekarang kita mulai cara memperbaiki kartu memori anda. Silahkan simak beberapa cara memperbaiki sd card anda:

Cara Memperbaiki Kartu Memori (SD Card) Rusak

Cara Memperbaiki Kartu Memori Rusak

1. Membersihkan Kartu Memori (SD Card)

Cara termudah mengatasi kartu memori error, tidak terbaca serta minta diformat yaitu dengan membersihkan kartu memori tersebut dengan cara:

  • Silahkan anda cabut kartu memori dari smartphone anda dan pastikan smartphone anda dalam keadaan sudah di matikan (ini untuk mencegah agar tidak terjadi kerusakan lainnya).
  • Setelah itu anda bersihkan tembaga yang berwarna kuning keemasan dengan penghapus pensil atau pake barang yang lembut hingga bersih.
  • Silahkan anda bersihkan searah biar kotoran tidak kembali lagi ke tembaga tersebut.
  • Kalo anda merasa kartu memori (sd card) anda sudah bersih silahkan anda masukkan kembali ke slot memori di smartphone anda dan nyalakan smartphone anda.
  • Setelah itu anda cek apa kartu memori anda sudah terdeteksi atau belum di smartphone anda.


Gampang kan cara ini tanpa memformat kartu memori, kalo masih ga bisa coba pake cara ke 2.

Baca Juga: Cara Mengatasi WhatsApp Error

2. Memformat Kartu Memori Menggunakan Smartphone

Kalo tadi ga bisa menggunakan cara pertama yang dengan membersihkan lempengan kuning nya, coba pake cara format kartu memori di smartphone anda:

  1. Silahkan anda masuk ke menu Setting (Pengaturan) > Storage (Penyimpanan) terus anda scroll ke bawah nanti akan ada pilihan Erase SD Card.
  2. Silahkan anda klik pilihan tersebut dan tunggu proses nya hingga selesai.
  3. Jika sudah selesai silahkan anda coba kembali kartu memori anda, kalo kartu memori anda kosong berarti kartu memori anda sudah berhasil di format.

Ga bisa juga pake cara ini? coba pake cara ke 3 yaitu dengan cara format melalui Komputer atau Laptop

3. Memformat Kartu Memori Melalui Komputer atau Laptop

Oh ia, inget ya cara ini adalah opsi kalo anda tidak bisa memformat menggunakan smartphone anda, berikut adalah cara memformat kartu memori (sd card) melalui komputer atau laptop:

  1. Masukkan kartu memori anda ke komputer atau laptop
  2. Jangan lupa untuk buat folder dulu di komputer atau laptop anda terus beri nama aja yang gampang di ingat jangan lupa lokasi nya juga, kalo saya buat folder nya di D. Folder ini di gunakan untuk membackup data pada kartu memori anda, tapi kalo mau data-data nya ilang semua ya gausah di backup -__-.
  3. Silahkan anda copy atau pindahkan semua file-file anda yang ada di kartu memori anda ke Folder yang tadi dibuat.
  4. Jika sudah di pindahkan silahkan anda format kartu memori anda.
  5. Kalo sudah berhasil di format silahkan anda pindahkan kembali file-file yang di folder buat backup tadi.
  6. Eject dan cabut kartu memori anda dari komputer atau laptop anda dan masukkan kembali ke slot kartu sd di smartphone anda dan nyalakan smartphone anda.
  7. Silahkan anda cek kartu memori anda sudah terbaca atau belum

Masih ga bisa juga gunain cara ke 3 ini? tenang, masih ada beberapa cara lagi kok.

4. Cara Memperbaiki SD Card yang Rusak Menggunakan CMD

Kalo anda udah di cara ke 4 berarti cara-cara sebelum nya ga bisa juga ya? tenang masih ada 3 cara lagi agar kartu memori anda bisa diperbaiki, cara ini gampang kok kalau anda mengikuti nya dengan baik. Berikut ini cara memperbaiki kartu memori yang rusak menggunakan CMD:

  • Silahkan anda masukkan kembali kartu memori anda ke komputer atau laptop.
  • Setelah itu silahkan anda klik start atau icon windows di pojok kiri bawah komputer atau laptop anda lalu ketikkan CMD atau bisa juga menggunakan RUN dengan cara pencet tombol icon windows + R di keyboard anda terus ketikkan CMD dan enter.
  • Jika sudah terbuka CMD nya, anda liat dulu kartu memori anda di disk apa di My Computer contoh nya disk F:
  • Kalo anda sudah tau kartu memori anda di disk bernama apa silahkan ketikkan FORMAT F:/FS:FAT (ini kalo nama kartu memori anda di F ya) Silahkan anda enter.
  • Tunggu sampai proses format nya selesai.

Ga bisa juga cara ini? saat nya menggunakan software.

Baca Juga: Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Tag Lokasi

5. Cara Format Kartu Memori Menggunakan PC Mini Tool Partition Wizard

Format kartu memori pake CMD ga bisa? coba pake software pc mini tool partition wizard, Gampang kok caranya:

  • Silahkan anda download terlebih dahulu software nya
  • Jika anda sudah mengdownload software nya silahkan anda install software tersebut
  • Jangan lupa untuk memasukkan kartu memori anda ke komputer atau laptop mau itu langsung di colok pake hp atau pake card reader.
  • Jika sudah selesai install silahkan anda buka software tersebut dan pastikan pas terbuka kartu memori anda terditeksi oleh software tersebut ya.
  • Cari kartu memori anda, Nama untuk Kartu Memori di software ini biasanya MicroSD/Disk inget bukan Drive tapi MicroSD/Disk.
  • Kalo udah ketemu silahkan anda klik kanan dan pilih delete.
  • Tunggu prosess selanjutnya hingga selesai di format.

Kalo ga mau ilang data-data nya backup dulu ya guysss, ga bisa juga pake cara ini? masih ada dong cara yang lain nya.

Baca Juga: Cara Mengatasi SIM Card Tidak Terbaca

6. Cara Memperbaiki Memory Card Menggunakan HP Drive Boot Utility

Memori anda masih error? terus pake cara-cara 1-5 ga bisa? coba pake software HP Drive Boot Untility. Berikut caranya:

  • Silahkan anda download software HP Drive Boot Utility terlebih dahulu.
  • Jika sudah di download software tersebut, silahkan anda install terlebih dahulu software tersebut.
  • Jangan lupa juga masukkan kartu memori anda ke komputer atau laptop.
  • Jika sudah di install softwarenya, silahkan anda buka software tersebut dan pilih drive micro sd kemudian pilih Create New Or Replace Existing Configuration.
  • Tunggu hingga selesai proses nya, kalo sudah selesai silahkan anda eject atau cabut kartu memori anda.

Kalau belum betul juga, silahkan anda pilih opsi membeli kartu memori yang baru karna kayanya kartu memori anda udah rusak parah.

Terima kasih sudah membaca artikel ini, jika artikel ini bermanfaat silahkan share ke teman-teman kalian. Terima Kasih, Isky Blog
Kiraky
Kiraky Kiraky adalah penulis utama dari blog ini yang sudah aktif dalam menulis di blog sejak 2008 dan suka membuat artikel tentang informasi, tips, dan trick.